test

Senin, 21 Oktober 2013

Dasar dasar pemrosesan komputer

A.      Definisi komputer

Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer semula dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmatika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan matematika.

B.       Arsitektur komputer
a.       Central Processing Unit (CPU) mengendalikan semua unit sistem komputer dan mengubah input menjadi output.
b.      Unit pengendalian (control unit) membuat semua unit bekerja sama sebagai suatu sistem.
c.       Misalnya prosesor dan arithmetic and logic unit (ALU) merupakan tempat berlangsungnya operasi perhitungan logika serta mengolah isi penyimpanan primer.
d.      Penyimpanan sekunder menyediakan tempat untuk menyimpan program dan data saat tidak digunakan.

C.       Peralatan input komputer
Perangkat input adalah peragkat yang dapat memasukkan data dan peritah kepada komputer untuk kebutuhan lebih lanjut. Input juga di bagi menjadi 2 yaitu input sinyal dan maintence. Input sinyal adalah data atau program yang di masukkan kedalam sistem komputer. Maintence adalah program yang di gunakan untuk mengolah data input sinyal. Contoh contoh perangkat input


  • Keyboard

Memasukkan data dengan cara menekan tombol- tombol yang tepat, mirip mesin ketik yang sebagian besar dilengkapi dengan tombol tambahan.
2.      Alat penunjuk


  • ·         Mouse, suatu alat kecil & ringan yg memiliki suatu bola kecil dibawahnya & memiliki 1, 2 atau 3 tombol di atasnya dihubungkan ke komputer dengan suatu kabel halus.

  • ·         Trackball, suatu alat penunjuk dimana menggerakkan kursor dgn cara memutar bola tanpa memindahkan seluruh alat tsb.

  • ·         Touch screen, memasukkan data, instruksi hanya dengan menyentuh satu lokasi dilayar dengan menggunakan jari atau objek tidak transparan lain.

  • ·         Light pen, untuk menunjuk pada layar.

  • ·         Unit remote control.

3.       Alat pembaca optis
Membaca data dengan menyinari suatu sinar terang diatas data photoelectric disebelah unit pembaca optis (scanner).
4.      Berbicara pada komputer
a.       Pengenal suara jenis speaker independent system dimana proses pengenalannya didasarkan pada bagaimana kita berbicara dari pada apa yang dikatakan.
b.      Teknik inipun mampu mengenal pemakai yang berbicara dalam bahasa apapun.


D.      Peralatan output komputer
Perangkat output atau alat output adalah perangkat komputer yang digunakan untuk menampilkan atau menyampaikan informasi kepada penggunanya. Informasi yang ditampilkan oleh komputer merupakan hasil dari pemrosesan yang telah dilakukan oleh komputer. Informasi yang diteruskan oleh komputer melalui perangkat output dapat berupatampilan di layar, hasil cetakan, suara, dan sebagainya.
1.         Monitor
Monitor merupakan alat keluaran / output yang memberikan tampilan visual kepada pengguna komputer. Kita dapat melihat apa yang sedang dilakukan oleh program  atau komputer di layar monitor.
2.         Infocus
Infocus hampir sama dengan monitor. Fungsinya adalah untuk menampilkan gambar/visual hasil pemrosesan data. Hanya saja, infocus memerlukan objek lain sebagai media penerima pancaran signal-signal gambar yang dipancarkan. Media penerima tersebut sebaiknya memiliki permukaan datar dan berwarna putih (terang). Biasanya yang digunakan adalah dinding putih, whiteboard, ataupun kain/layar putih yang dibentangkan.
3.         Printer
Printer adalah perangkat output yang digunakan untuk menghasilkan cetakan dari komputer ke dalam bentuk kertas. Cetakan tersebut dapat berupa dokumen, gambar, maupun dokumen yang disertai dengan gambar.
4.         Speaker
Speaker merupakan perangkat keluaran yang menghasilkan suara, di mana suara tersebut sebelumnya telah diolah dalam sound card (kartu suara). Speaker-speaker yang ada di pasaran sekarang telah menggunakan 6 speaker berikut satellite dan 1subwofer untuk menghasilkan tata suara yang optimal.

E.       Pemrosesan pusat dan penyimpanan sekunder
Unit pemprosesan yang berada dalam komputer adalah Central Processing Unit(CPU). CPU merupakan otak atau pengatur suatu sistem yang mengolah sehingga menghasilkan informasi. Tiga unsur penting dalam CPU, yaitu primary storage, arithmatic logic uinit dancontrol unit.
1.           Primary storage adalah ukuran besarnya processor atau biasa disebut  dengan main memory.
2.           Arithmatic logic unit adalah suatu alat yang bertugas melakukan perhitungan dalam komputer
3.           Control unit adalah merupakan suatu alat pengontrolan yang berada dalam komputer yang memberitahukan unit masukan mengenai jenis data, waktu pemasukan, dan tempat penyimpanan didalam primary storage. Control unit juga bertugas memberitahukan kepada arthmatic logic unit mengenai operasi yang harus dilakukan, tempat data diperoleh, dan letak hasil ditempatkan
Penyimpanan primer ( penyimpanan utama)

Ciri ciri penyimpanan primer adalah
1.      Kecepatan akses yang lebih tinggi
2.      Kapasitas terbatas/kecil
3.      Dapat di akses langsung oleh CPU
4.      Harga mahal
5.      Memori utama
6.      Votile storage

Contoh penyimpanan primer :
a.       Motherboard
Motherboad adalah tempat berbagai komponen elektronik yang saling terhubung dan merupakan komponen utama dari sebuah komputer, karena semua komponen komputer diletakkan dan di satukan. Motherboard yang banyak di temui di pasaran saat ini adalah motherboard milik PC yang pertama kali di buat dengan dasar agar dapat sesuai dengan spesifikasi PC IBM

b.      Processor
Processor adalah perangkat keras komputer yang melaksanakan perintah dan data dari perangkat lunak dan sebuah chip dalam sistem komputer yang menjalankan instruksi-instruksi pada komputer dan merupakan otak dari komputer, karena setiap pengolahan dilakukan pada processor. Oleh karena itu di perlukan processor yang cukup cepat untuk mengeksekusi program program yang akan di gunakan. Banyak processor pada saat ini seperti intel pentium 4 prescott, intel pentium 4 extreme edition untuk kelas high-end performance.

c.       Memory
Memory adalah alat yang berfungsi mengolah data dan instruksi serta menyimpan informasi. Semakin besar kapasotas memory yang di gunakan, semakin banyak data mapun perintah yang dapat di simpan berikut ini beberapa tipe memory berdasarkan urutan dari yang tercepat aksesnya hingga yang paling lambat.
1.      Register
2.      Cache memory
3.      Disk cache
4.      Magnetic disk
5.      Optikal disk
Selain berdasarkan kecepatan aksesnya, urutan tipe memory tersebut disusun berdasarkan harga, kapasitas, dan frekuensi pengakseskan
1.      Tipe register harga paling mahal dan tipeoptical disk harganya paling murah
2.      Tipe register kapasitasnya paling besar dan tipe optical disk kapasitasnya paling kecil
3.      Tipe register frekuensi pengaksesan nya paling tinggi dan tipe optical disk frekuensi pegaksesan nya paling rendah
Kapasitas memory di nyatakan dalam satuan byte atau bit
1 byte = 1 huruf
1 kilo byte (KB) = 1 X 1024 byte
1 mega byte = 1024 KB
Terdapat dua jenis memory, yaitu sebagai berikut.
1.      Read Only Memory (ROM)
ROM adalah suatu tempat penyimpanan insturksi yang di rancang oleh pembuat komputer. Data dan instruksi dalam ROM hanya dapat di baca dan tidak dapat diubah. Kemampuan penyimpanannya tidak tergantug ada arus listrik ROM memiliki batrai sendiri.
2.      Random access Memory (RAM)
RAM adalah tempat penyimpanan data atau program untuk sementara selama dibutuhkan. Data dalam RAM akan hilang dengan sendirinya apabila arus listrik di matikan


F.        Sistem operasi
Sistem operasi (operating system ; OS) adalah seperangkat program yang mengelola sumber daya perangkat keras komputer  dan menyediakan layanan umum untuk aplikasi  perangkat lunak. Sistem operasi adalah jenis yang paling penting dari perangkat lunak sistem dalam sistem komputer. Tanpa sistem operasi, pengguna tidak dapat menjalankan program aplikasi pada komputer mereka, kecuali program aplikasi booting.
Sistem operasi mempunyai penjadwalan yang sistematis mencakup perhitungan penggunaan memori, pemrosesan data, penyimpanan data, dan sumber daya lainnya.
Untuk fungsi-fungsi perangkat keras seperti sebagai masukan dan keluaran dan alokasi memori , sistem operasi bertindak sebagai perantara antara program aplikasi dan perangkat keras komputer, meskipun kode aplikasi biasanya dieksekusi langsung oleh perangkat keras dan seringkali akan menghubungi OS atau terputus oleh itu. Sistem operasi yang ditemukan pada hampir semua perangkat yang berisi komputer-dari ponsel dan konsol permainan video untuk super komputer dan server web.
Contoh sistem operasi modern adalah Linux, Android, IOS, Mac OS X, dan microsoft windows
Sistem Operasi secara umum terdiri dari beberapa bagian:
·         Mekanisme Boot , yaitu meletakkan kernel ke dalam memory
·         kernel, yaitu inti dari sebuah Sistem Operasi
·         Command Interpreter atau shell, yang bertugas membaca input dari pengguna
·         Pustaka-pustaka, yaitu yang menyediakan kumpulan fungsi dasar dan standar yang dapat dipanggil oleh aplikasi lain
·         Driver untuk berinteraksi dengan hardware eksternal, sekaligus untuk mengontrolnya.

Aplikasi
Software aplikasi atau software aplikasi adalah software program yang memiliki aktivitas pemrosesan perintah yang diperlukan untuk melaksanakan permintaan pengguna dengan tujuan tertentu. Software aplikasi terdiri dari : 
1.      Bahasa pemrograman (programming language) 
2.      Program aplikasi ( Aplication Program) 
3.      Program paket / paket aplikasi (packet program)
4.      Program utilitas (utility program) 
5.      Games dan entertainment dan lain-lain 

Untuk mendukung operasi software aplikasi di atas tugas pengguna komputer dibagi menjadi : 
a.       analis system 
b.      programmer
c.       operator 
d.      administrator database, yaitu orang yang bertugas melakukan definisi dan manipulasi software database. Ini dibutuhkan jika software yang dioperasikan akan menggunakan aplikasi database.
e.       administrator jaringan, yaitu orang yang bertugas mengelola software system operasi, software aplikasi yang digunakan dalam sebuah jaringan komputer

G.      Peranan peralatan i/o dalam pemecahan masalah
a.    Peralatan input dan output penting bagi manager terutama dalam memberikan komunikasi antara manager dengan komputer.
b.    Peralatan input, seperti unit MICR dan OCR memberikan cara untuk memasukkan data kedalam database, baik ketika terjadi transaksi atau tak lama kemudian.
c.    Banyak unit output yang digunakan dalam pemecahan masalah secara tidak langsung.
d.   Manager akan meminta anggota staf untuk mengumpulkan informasi dari rekaman microfilm dan kemudian menampilkan ringkasannya dalam bentuk laporan tertulis.



Referensi

2 komentar: